Selasa, 07 April 2009

HARUN DETHAN,MA. KHOTBAH


Maret 23, 2009 by dethanmedia

BERJALANLAH BERSAMA TUHAN YESUS SAMPAI AKHIR HIDUP. Oleh Pdt. Harun I. Dethan, MA.

Ketika murid-murid di zaman Yesus berjalan bersama Dia, tidak mengalami kekurangan. Mereka selalu mengalami kelimpahan, bukan saja makanan tetapi juga kesehatan, akan tetapi tidak menutup kemungkinan mereka tersandung dengan persoalan-persoalan kecil. Demikian pula kita dapat saja tersandung dengan persoalan yang sama, sehingga ada kemungkinan kita mengambil langkah mundur.

Pertanyaannya bagaimana caranya agar kita dapat berjalan bersama Tuhan Yesus sampai akhir hidup?

1. Adanya Panggilan

2. Adanya Perjanjian

3. Adanya Pengharapan

4. Adanya Perubahan

5. Adanya Pilihan

Saudaraku yang terkasih marilah kita memperhatikan satu per satu, bagaimana caranya agar kita dapat berjalan bersama Tuhan Yesus sampai akhir hidup?

1. Panggilan, ketahuilah bahwa tidak ada seorang pun yang berkesanggupan datang pada Yesus, sebab bukankah Dia yang akan memanggil kita dengan panggilan yang penuh kasih? Jika Yesus memanggil kita berarti kita beroleh kasih karunia, suatu panggilan yang khusus dan bernilai tinggi melebihi seanteru dunia ini. Ia memanggil kita untuk hidup baru dalam keselamatan jiwa dan berlanjut pada keinginan mengselaraskan kita dengan Nya yakni menjadi serupa.

2. Perjanjian, Tuhan Yesus melakukan apa yan Ia inginkan selalu melibatkan kita, sebagaiman Ia melibatkan Abraham dan Sarah dalam pemberiaan anak Perjanjian yang dikemudian hari Abraham disebut bapa orang beriman. Tuhan dalam memberikan janji Ia selalu menepati dalam dimensi waktu-Nya.

3. Pengharapan, Suatu penyediaan masa depan yang lebih baik dari pada yang telah dialami kini, Tuhan menyediakan masa depan yang penuh dengan kelimpahan, kegirangan, kedamaian, kesehatian, kekekalan.

4. Perubahan, hidup kita harus berubah menuju bentuk yang sebenarnya dan model kita adalah Yesus, teladan dan idola yang sempurna kita adalah Yesus, sampai kita mengalami keserupaan dengan Yesus, Ia mengubah kehinaan kita dan menggantikan dengan kemuliaan-Nya.

5. Pilihan, pada saat kita memilih berjalan bersama Yesus, berarti kita ikut dalam penderitaan-Nya, kita hidup dalam kebenarannya dan kita menyaksikan kepada setiap orang yang kita jumpai.

Teruslah berjalan bersama Tuhan Yesus, karena kita pasti bias sebab Ia memberikan kebisaan itu dalam hidup kita. Tuhan Yesus menjamah anda.

gambar-gambar Paskah

Have a Blessed Easter
Have a Blessed EasterHave a Hoppy Easter
Have a Hoppy EasterEaster Cross
Easter CrossEaster Cross
Easter Cross

Senin, 06 April 2009

HARUN DETHAN,MA. KHOTBAH

khotbah Populer

Maret 24, 2009 by dethanmedia

BERSIAPLAH UNTUK MASUK DALAM KERAJAAN YANG TAK TERGONCANGKAN

Didasarkan Pada Ibrani 12:25-29

Oleh Pdt. Harun I. Dethan,MA.

Adanya goncangan yang kita lihat dan rasakan bukan saja dalam Bisnis tetapi juga dalam perlombaan iman Kristen, jika kita tidak berhati-hati kita akan terjebak dalam pola dunia yang akan lenyap akibat goncangan.

Kita harus percaya bahwa kita terus bersiap untuk masuk dalam kerajaan Tuhan yakni kerajaan yang tak tergoncangkan.

Sebagai pengikut Kristus kita mulai berpikir bagaimana cara yang tepat masuk dalam kerajaan yang tak tergoncangkan?

  1. Menerima Perkataan Tuhan Yesus
  2. Mengucapkan Perkataan Tuhan Yesus
  3. Menyatukan Perkataan Tuhan Yesus

Mari kita memperhatikan satu persatu, bagaimana caranya agar kita bias masuk dalam kerajaan yang tak tergoncangkan?

  1. Menerima Perkataan Tuhan Yesus, ini adalah kesempatan yang tiada duanya, mengapa? Karena setiap perkataan Tuhan bagaikan Roh yang memberikan kehidupan, ketika kita membuka telinga untuk mendengarkan, hati untuk menaruhnya sebagai benih ajaib, pikiran untuk memahami secara benar, maka perkataan Tuhan yang menghidupkan itu “ Lazarus keluar” yang mati bias hidup kembali, maka semua yang dapat digoncangkan akan tergoncang supaya tinggal yang tak tergoncangkan. Goncangan akan membersihkan telinga, hati dan pikiran kita agar menerima perkataan Tuhan.
  2. Mengucapkan Perkataan Tuhan Yesus, suatu kebanggaan jika mulut kita yang sering mengucapkan kutuk kini akan dibersihkan Tuhan dengan kuasanya agar layak “ pembersihan dengan api Tuhan” supaya kita secara teratur dapat memperkatakan atau menggemahkan kata-kata Tuhan, setiap waktu dan suasana “ kata Tuhan jadilah terang maka terang itu jadi” Jadilah sesuai imanmu maka Jadi. Kita akan mengucapkannya “hai penyakit tinggalkan tubuhku karena aku telah ditebus dengan darah Yesus maka penyakit itu pergi” kita dapat perintahkan apa yang kita inginkan dengan materai yang benar yakni dalam nama Tuhan Yesus Kristus. Perkatakanlah.. aku Sanggup, aku Sukses, aku Sehat, aku Sukacita dst.
  3. Menyatukan Perkataan Tuhan Yesus, serahkanlah hidup kita dengan total pada-Nya dan menjadi satu dengan perkataannya maka kita tidak akan tergoncangkan, Bumi akan lenyap, bukit akan bergoyang, gunung-gunung akan beranjak, tetapi kita sebagai pengikut Kristus akan menjadi satu dan tak tergoncangkan, perkataan Tuhan sebagai ungkapan kita.

Selamat membaca, ingat masuklah dalam kerajaan yang tak tergoncangkan, jangan peduli apa kata orang tetapi selamatkan dirimu agar tidak ikut lenyap dalam goncangan yang akan terjadi terus sampai Tuhan Yesus datang kembali. Harun Dethan.